Wednesday 23rd April 2025
Jakarta, Indonesia

Jakarta, Geekdeft – Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri akan menerapkan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan saat arus balik Lebaran 2025. Salah satu skema yang akan diterapkan adalah sistem satu arah atau One Way Arus Balik Lebaran 2025, yang dimulai hari ini, Kamis, 3 April hari ini.

Jadwal One Way Arus Balik Lebaran 2025

Bagi pemudik yang kembali ke Jakarta menggunakan kendaraan pribadi dan melintasi jalan tol, penting untuk mengetahui jadwal penerapan one way. Sistem ini terbagi menjadi dua kategori, yaitu one way lokal dan one way nasional.

One Way Lokal

Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho menyampaikan bahwa penerapan one way lokal dimulai pada 3 April 2025. “Kami akan mendahului dengan pelaksanaan one way lokal untuk arus balik,” ujarnya dalam unggahan di akun Instagram @korlantaspolri.ntmc, Kamis, 3 April 2025.

Tahapan pelaksanaan one way lokal adalah sebagai berikut:

  • Tahap 1: Berlaku dari Tol Cipali KM 188 hingga Gerbang Tol Cikampek Utama di KM 70.
  • Tahap 2: Jika terjadi kepadatan, maka akan diperpanjang dari Tol Pejagan hingga Tol Cipali KM 188.

Selain itu, jika terjadi lonjakan arus di KM 414, maka rekayasa one way lokal juga akan diterapkan di wilayah Jawa Tengah pada 4 dan 5 April 2025.

One Way Nasional

Menurut Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho, penerapan one way nasional akan dimulai pada 6 April 2025. Rekayasa lalu lintas ini akan diberlakukan dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung hingga KM 70 Gerbang Tol Cikampek Utama.

“Kami telah menyiapkan skema one way nasional yang akan dimulai pada 6 April, dengan titik awal di Kalikangkung,” ujarnya.

Jadwal dan Lokasi Penerapan One Way Arus Balik Lebaran 2025

Berikut adalah jadwal dan titik lokasi penerapan sistem one way selama arus balik Lebaran 2025:

  • Periode One Way: Mulai Kamis, 3 April 2025, pukul 14.00 WIB hingga Senin, 7 April 2025, pukul 24.00 WIB.
  • Rute One Way: Dari KM 414 Tol Semarang-Batang hingga KM 70 Tol Jakarta-Cikampek (Japek).

Atas pertimbangan kepolisian, seluruh akses masuk gerbang tol menuju arah Semarang akan ditutup selama penerapan sistem ini.

Sementara itu, di ruas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), kendaraan yang berasal dari Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) dengan tujuan ke arah Semarang akan dialihkan untuk keluar melalui Gerbang Tol Cimalaka atau Gerbang Tol Cisumdawu Jaya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *